Selasa, 06 Mei 2014

PENASEHAT YKB DAERAH SUMBAR BRGJEN POL. BAMBANG SRI HERWANTO, SH., MH

Brigjen.Pol.Bambang Sri Herwanto,SH., MH.


Sambutan Penasehat YKB Daerah Sumbar 
Peringatan HUT YKB ke 34 Pengurus YKB Daerah Sumatera Barat pada hari Senin, tanggal 5 Mei 2014 di Gedung Rangkayo Basa Padang Sumatera Barat dilaksanakan secara sederhana, khidmat dan lancar. Acara yang dihadiri oleh Ketua Pengurus YKB Daerah Sumbar dan Bapak Kapolda Sumatera Barat selaku Penasehat YKB Daerah Sumbar, Wakil Ketua  dan Seluruh Pengurus YKB Daerah Sumbar, Wakil Ketua dan Pengurus Daerah Bhayangkari Sumbar, Para Ketua Pengurus YKB Cabang dan  Penasehat YKB Cabang Se Daerah Sumbar serta tamu undangan dari organisasi wanita seperti Ketua Pia Ardya Garini, Ketua Persit Candra Kirana serta Ibu-ibu perwakilan Pengurus  Dian Kemala dan Warakauri.

Bapak Kapolda Sumbar dalam selaku Penasehat YKB Daerah Sumatera Barat dalam sambutannya menyampaikan Peringatan Hari Ulang Tahun YKB ini  memiliki makna yang sangat penting, selain bermanfaat meningkatkan kebersamaan dan profesionalisme seluruh pengurus YKB juga merupakan pertanda semakin matangnya YKB dalam menjalankan peran dan kiprahnya demi meningkatkan kemampuan murid dan tenaga pendidik, hal ini disampaikan oleh Penasehat Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Sumatera Brigjen Pol Bambang Sri Herwanto, ketika memberikan sambutannya digedung Rangkayo Basa, Padang, 5 Mei 2014.

     Pada kesempatan itu beliau memberikan apresiasi atas kinerja Ketua Pengurus YKB Daerah Sumbar dan seluruh Pengurus YKB Daerah Sumbar yang telah berhasil membangun kemandirian organisasi, terutama dalam menjamin keberlangsungan proses pendidikan di lingkungan Yayasan Kemala Bhayangkari.

    Dalam sambutannya beliau berpesan agar senantiasa memperhatikan dan mengawasi kelangsungan pendidikan di sekolah-sekolah di bawah naungan Yayasan Kemala Bhayangkari,   seperti halnya permasalahan yang sedang marak terjadi pada saat ini, disekolah yang bertaraf Internasional telah terjadi pelecehan seksual terhadap anak–anak didik sekolah TK, hendaknya janganlah sampai terjadi pada sekolah-sekolah binaan Yayasan Kemala Bhayangkari.          


Tidak ada komentar:

Posting Komentar